KAMPAR.TOPIKMETRO.COM.- Dalam upaya mendukung Program Ketahanan Pangan Nasional,Pemerintah Desa Koto Tuo telah melaksanakan kegiatan penanaman sayuran diantaranya,terong ,cabai dan tomat.
Kegiatan ini dilaksanakan di kebun sayur yang dikelola oleh Pemerintah Desa Koto Tuo Kecamatan XIII Koto Kampar bersama warga,dengan partisipasi aktif dari Perangkat Desa,warga Masyarakat dan beberapa pihak terkait.
Pemerintah Desa Koto Tuo memiliki komitmen yang kuat untuk memberdayakan warga melalui berbagai program yang bermanfaat melalui program ketahanan pangan.
Kepala Desa Koto Tuo, Syeifuddin.S.HI, berharap melalui program ini menjadi solusi keluhan masyarakat di Desanya oleh karena melambung nya harga bahan pokok kebutuhan masyarakat salah satu nya sayuran.
Berlokasi Di Lahan pinjaman Milik Sekolah Menengah Kejuruan (SMK 1) Kecamatan XIII Koto Kampar,seluas 0,4 hektar Pemerintah Desa Koto Tuo menanam 1000 batang Terong,6500 batang Cabai dan 500 Batang Tomat.
Kepada Awak Media Topikmetro.com,Kepala Desa Koto Tuo Syeifuddin S.HI,menjelaskan bahwa ini adalah Panen Terong tahapan Ke 2 dimana panen perdana yang lalu pada tanggal 21 Oktober2024 menghasilkan 70 kg buah terong yang telah di bagikan kepada warga masyarakat secara gratis.
Dan Pada tahapan ke 2 pada tanggal 28 Oktober 2024 ada peningkatan hasil panen terong mencapai 193 kg, semua hasil panen di bagikan kepada warga masyarakat juga.
“Insyaallah dalam waktu sebulan ke depan,masih ada 500 batang tanaman Terong lagi yang akan panen dan 6500 batang tanaman cabai serta 500 batang tanaman Tomat,ungkap nya”.
Ketika di tanya oleh awak Media mengapa tidak serentak dilakukan penanaman supaya hasil panen lebih banyak lagi,Kepala Desa menjelaskan bahwa ini di lakukan karena supaya program ketahanan pangan itu berkesinambungan dan di harapkan bisa membantu kebutuhan masyarakat nya serta menjadi salah satu pengendali inflasi harga salah satu bahan pangan di Desa Koto Tuo.pungkas nya.