TOPIKMETRO.COM, BDR. SEIKIJANG – Dalam rangka ketahanan pangan Nasional di desa Simpang Beringin Kecamatan Bandar Sei Kijang, Kapolsek Bandar Seikijang IPTU BAMBANG SAPUTRA BERSAMA CAMAT BANDAR SEI KIJANG H. YASRI BUDU, S.PD Laksanakan pengecekan lahan Tumpang sari, pada Kamis tanggal 30 Januari 2025 sekira pukul 15.00 WIB.

Dalam Kegiatan pengecekan lahan Tumpang sari tersebut dihadiri oleh sebagai berikut :
1) Camat Bandar Sei Kijang H. YASRI BUDU S.Pd
2) Kapolsek Bandar Sei Kijang IPTU BAMBANG SAPUTRA
3) Kanit Binmas IPTU REKSON SILITONGA
4) Ps. Kanit Intelkam AIPDA JAMAL PUTRA
5) Kepala Desa Simpang Beringin TAHARUDIN
6) Bhabinkamtibmas Desa Simpang Beringin AIPTU SUSANTO.

Adapun lahan Tumpang Sari yang dilaksanakan pengecekan sebagai berikut :
• Jalan Kas Desa, Desa Simpang Beringin, Lahan Kebun sawit bekas Replanting milik sdr. DONI SARAGIH dengan jumlah lahan Tumpang sari seluas 8 (Delapan) Hektar dengan jenis tanaman tumpang sari Semangka dan Cabe yang dikelola secara Mandiri.

• Jalan Kas Desa, Desa Simpang Beringin, Lahan Kebun sawit bekas Replanting milik sdr. NOVRINALDI dengan jumlah lahan Tumpang sari seluas 6 Hektar dengan jenis tanaman Semangka yang dikelola secara Mandiri. (*).