PELALAWAN – Polsubsektor Pelalawan jajaran Polres Pelalawan membagikan sembako kepada warga kurang mampu di bulan Suci Ramadhan 1444H. Pada hari Senin, (03/04/2023).
Sembako ini diserahkan kepada warga yang kurang mampu yang tinggal di Desa Lalang Kabung Kecamatan Pelalawan.
Turut hadir melaksanakan kegiatan tersebut Kapolsubsektor Pelalawan Iptu Legito bersama Bhabinkamtibmas Desa Lalang Kabung Bripka Molin Paronda.
Kapolsubsektor Pelalawan Iptu Legito mengatakan, bahwa ia bersama anggotanya manyalurkan bantuan kemanusiaan berupa sembako kepada masyarakat kurang mampu serta warga yang hidup sebatang kara.
“Sasaran bantuan kemanusiaan ini kepada para masyarakat miskin seperti janda maupun duda tua, anak yatim serta warga yang hidup sendirian,” kata Iptu Legito.
Selain itu kegiatan Penyaluran bantuan kemanusiaan ini diberikan secara door to door kerumah warga, sebagai bentuk perhatian polisi maupun pemerintah kepada masyarakat kurang beruntung.
“Alhamdulillah, pada bulan ramadhan yang penuh berkah ini kami masih bisa berbagi antar sesama. Semoga bantuan ini bisa meringankan sedikit beban masyarakat,” ungkapnya.
Iptu Legito juga mengatakan, bahwa bantuan kemanusiaan berupa sembako ini, akan terus dilakukan sampai semua warga miskin di wilayah Kecamatan Pelalawan dapat merasakan keberkahan di bulan puasa ini.
“Kegiatan ini juga di harapkan dapat membantu masyarakat terutama pada saat menjalani ibadah puasa tentunya,” imbuhnya.