TOPIKMETRO.COM, BDR. SEIKIJANG – Guna antisipasi kecelakaan dan tersetrum arus listrik dikarenakan disepanjang jalan yang terendam banjir tersebut banyak tiang listrik yang terendam air dan selanjutnya memberikan bantuan sembako di Desa Lubuk Ogong kec. Bandar Sei Kijang, kepada para pengungsi yang terdampak banjir. Kapolsek Bandar Sei Kijang AKP MULIAN DONY, SH bersama FORKOMPIMCAM Bandar Sei Kijang melaksanakan pengecekan ke tempat pengungsian dan daerah banjir tersebut, sekir14.00 wib, pada Selasa 09 Januari 2024
Kegiatan Pemberian Bantuan tersebut dihadiri oleh sebagai berikut :
1.Kapolsek Bandar Sei Kijang AKP MULIAN DONY SH
2.Camat Bandar Sei Kijang YASRI BUDU, SPd
3.Sekcam Bandar Sei Kijang AMIR, S.SOS
4.Kepala Puskesmas Bandar Sei Kijang Dr. ANDAN DEWI
5.Kepala KUA Kec. Bandar Sei Kijang MAHYUDIN S.Ag
6.Ps. Kanit Intelkam AIPDA JAMAL PUTRA
7.Kepala Desa Lubuk Ogong TRIYONO
8. Bhabinkamtibmas Desa Lubuk Ogong AIPDA ASPAN HARI
9. Ketua FPK Kec. Bandar Sei Kijang ASEP
Adapun Lokasi yang dilakukan pengecekan dan pemberian bantuan sembako sebagai berikut :
-Posko Pengungsian (Karyawan PT. RSS kebun Buluh Nipis Kec. Siak Hulu Kab. Kampar) di lapangan bola kaki Jl. Langgam KM 5 Desa Lubuk Ogong Kec. Bandar Sei Kijang
-Lokasi Banjir (Masih bisa dilalui oleh kendaraan R2 dan R4) Jl. Lubuk Ogong KM 14 Desa Lubuk Ogong kec Bandar Sei Kijang
Dalam kegiatan pengecekan lokasi banjir ini, Kapolsek Bandar Sei Kijang AKP MULIAN DONY SH bersama Forkompimcam Bandar Sei Kijang memasang Himbauan tentang Larangan untuk tidak bermain air dan berenang guna antisipasi kecelakaan dan tersetrum arus listrik dikarenakan disepanjang jalan yang terendam banjir tersebut banyak tiang listrik yang terendam air dan selanjutnya memberikan bantuan sembako kepada para pengungsi yang terdampak banjir.
Kapolsek Bandar Sei Kijang AKP MULIAN DONY, SH bersama FORKOMPIMCAM Bandar Sei Kijang dengan melakukan pengecekan ke tempat pengungsian dan daerah banjir serta pemberian bantuan sembako kepada warga yang terdampak banjir di Desa Lubuk Ogong kecamatan Bandar Sei Kijang sebagai bentuk sinergitas Polri dengan Pemerintah khususnya pemerintah kecamatan serta sebagai bentuk upaya dalam penanganan banjir di kecamatan Bandar Sei Kijang.
Pengecekan ketempat pengungsian, daerah banjir dan pemberian sembako berakhir sekita pukul 17.00 wib dan selama kegiatan berlangsung situasi dalam keadaan aman dan kondusif. (*).