Dukung Ketahanan Pangan Nasional, Lapas Pasir Pangarayan Panen Jagung Manis Hasil Pembinaan Kemandirian

oleh
oleh
Settia

Pasir Pangarayan, TopikMetro.com,  – Dalam rangka mendukung dan melaksanakan program Ketahanan Pangan Nasional, sesuai dengan 13 Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Perintah Direktur Jenderal Pemasyarakatan dan Bimbingan Kakanwil Ditjenpas Riau, Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Pasir Panen Jagung Manis hasil pembinaan kemandirian Warga Binaan pada Selasa (18/03/2025).

Kegiatan ini selain memberikan pembelajaran positif kepada warga binaan dalam hal pertanian dan kewirausahaan juga akan bermanfaat bagi masyarakat sekitar.

Settia

Panen ini melibatkan partisipasi aktif warga binaan yang ikut serta dalam proses penanaman dan perawatan tanaman sejak awal. Dengan bimbingan petugas, para warga binaan tidak hanya belajar tentang teknik pertanian, tetapi juga diberikan kesempatan untuk meningkatkan keterampilan yang bermanfaat setelah kembali ke masyarakat nanti.

Kepala Lapas Kelas IIB Pasir Pangarayan, Efendi Parlindungan Purba didampingi Kasubsi Kegiatan Kerja mengungkapkan rasa bangga atas keberhasilan ini.

“Program pertanian dan peternakan ini merupakan salah satu bentuk inovasi dalam pemasyarakatan, yang tidak hanya berfokus pada pembinaan mental dan perilaku, tetapi juga memberikan keterampilan praktis yang dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari”.Ucap Kalapas Efendi.

Sumber : FR

Penulis. : RV

Settia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *