TOPIKMETRO.COM, PELALAWAN – Aktivitas keagamaan Kegiatan Safari Ramadhan, selalu dilaksanakan PT Sinar Agro Raya, ( PT SAR) dalam menukung beribadahnya umat Islam dibulan Suci Ramadhan 1443 Hijriyah, tahun 2022 Masehi. Hal in terlihat seperti Kegiatan Safari Ramadhan 1443 Hijriyah yang bertempat di Aula kantor desa Kiab Jaya, pada tanggal 24 April 2022 kemarin. dan merupakan kegiatan rutin dilaksanakan oleh pihak perusahaan, dalam rangka berikan bantuan kepada Anak Yatim setiap tahunnya serta pembagian sembako kepada masyarakat.
Dalam kegiatan Safari Ramadhan kali ini, tampak hadir Camat Bandar Seikijang Yasri Budu, SPd, MPd, kepala desa Kiab Jaya, tokoh masyarakat Alim ulama serta masyarakat tempatan.
Camat Bandar Seikijang Yasri Budu SPd, MPd mengatakan bahwa sangat mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh PT. SAR yang sangat bermanfaat bagi masyarakat Bandar Seikijang khususnya di Desa Kiab jaya.
“Saya berharap kegiatan safari Ramadhan bantuan untuk Anak Yatim ini terus terlaksana, dari tahun ke tahun dan dapat dibantu terus oleh PT. SAR,” Harap Camat.
Kegiatan Safari Ramadhani ini merupakan kegiatan tahunan yang terus – menerus di jalankan oleh PT Sinar Agro Raya untuk menjaga silaturahmi dengan masyarakat sekitar dalam suasana bulan Ramadhan.
David Mardiyan SH, selaku Humas PT SAR dalam keterangannya mengatakan bahwa dalam kegiatan Ramadhan ini, PT Sinar Agro Raya memberikan bantuan perlengkapan masjid berupa sajadah, kipas angin, menyantuni 25 anak yatim serta bantuan 37 paket sembako bagi masyarakat desa Kiab Jaya.
“Bantuan yang diberikan PT. SAR ini, Insyaallah akan tetap dilaksanakan tiap tahunnya,” ujar David Mardiyan SH Humas PT SAR. (64n).