Puluhan Rumah Rusak Diterjang Angin Putih Beliung

oleh
Settia

Topikmetro.com – Pelalawan , Akibat dihantam Angin Puting Beliung Sebanyak 23 Rumah Warga Desa Tambun Kecamatan Bandar Petalangan Kabupaten Pelalawan Riau porak poranda.Kamis (16/7/2020).

Informasi tersebut didapatkan dari Kepala Desa Kepala Desa Tambun Hendri.T melalui Pesan WhatsAppnya. Lanjut Hendri, Angin Puting beliung berawal kejadian mulai Jam 6.30 wib disertai hujan Lebat. Akibat peristiwa tersebut warganya mengalami Kerugian Materil.

Settia

Rumah warga yang terkena Angin Puting Beliung adalah
1 Asril ,Dartok, Samsair, Syapran , Syahrin , Dedi Rusmana, Saprizal, Kartono, Anas, Katung , Basar, Kardizul, Ferdi uji , Bakar L , Fatimah , Dawi Saputra , Darwis , Amri , Syafrizal ,Abu Nawas, Dedi Rizali, Absah ,Ahmad

Lanjut Hendri T ” Atap rumah Rumah warga Desa Tambun beterbangan dan berserakan. Angin Puting Beliung tersebut juga menghantam Fasilitas umum Seperti Masjid mengakibatkan kerusakan pada jendela dan Kubah serta beberapa pasilitas lain.

Tak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun diperkirakan warga desa Tambun yang terkena musibah ini mengalami kerugian puluhan juta.

Camat Bandar Petalangan Muktarius, saat kunjungannya ke Desa Tambun mengatakan “Alhamdulillah tidak ada korban jiwa dalam musibah ini , kita pemerintah Kecamatan Bandar Petalangan , bersama Anggota DPRD Pelalawan Nasaruddin.US. SH telah melaporkan kejadian ini ke Dinas Sosial Kabupaten Pelalawan, Agar dapat membantu apa yang dibutuhkan oleh warga karena ini musibah ini tidak diinginkan oleh siapapun”.

Menurutnya, bencana apapun dapat terjadi karena itu merupakan faktor alam yang tidak bisa diprediksi dan bisa terjadi kapan saja. (Olo)

Settia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *