TOPIKMETRO.COM – PKL KURAS, Polsek Pkl Kuras kembali melakukan kegiatan operasi Yustisi di Cucian mobil, Pertokoan jalintim dan Pasar Baru dan Planet Swalayan Sorek Satu.
Kegiatan dilakukan 5 (lima) Personil Polsek Pkl Kuras yang di Pimpin oleh IPTU M.S.FSISAL.
Tujuan kegiatan adalah memeberikan pendisiplinan dan pendataan kepada masyarakat Pelanggar yang tidak memakai Masker.
Bagi pelanggar yang tidak memakai masker diberikan teguran agar menggunakan nya dan bila di temukan dihari berikutnya tidak menggunakan masker akan di Kenakan Sangsi berupa kerja Sosial ataupun sangsi Sosial.
Hasil kegiatan Rabu 27 Oktober 2020 memberikan teguran lisan kepada dua orang yang tidak menggunakan masker, pelanggar tersebut juga meminta maaf dan berjanji akan selalu mematuhi prokes.
Kegiatan selesai pukul 10.30 wib dan berlangsung dalam keadaan tertib,aman dan kondusif.