Personel Polsek Pangkalan Kuras Monitoring Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19

oleh
Settia

PANGKALAN KURAS, TOPIKMETRO.COM – Program pemerintah pemberian Vaksinasi kepada Masyarakat, Polsek Pangkalan Kuras, Polres Pelalawan monitoring dan lakukan pengawalan kegiatan Vaksinasi Covid-19 di wilayah hukumnya.

Pengawalan dan Monitoring berlangsung di Puskesmas Pangkalan Kuras I Kelurahan Sorek Satu dan di Puskesmas Pangkalan Kuras II Desa Terantang Manuk dan Pos Lantas Kelurahan Sorek Satu, Sabtu (23/4/2022).

Settia

Kapolsek Pangkalan Kuras, Kompol Chandra A. Pietama SH, S.IK, MM membenarkan pengawalan dan monitoring ini dan mengatakan, “Sebanyak 156 warga yang berhasil di Vaksin. Vaksinator, dari tenaga kesehatan (Nakes) Puskesmas Pangkalan Kuras II,” ujarnya.

Vaksinasi tersebut, lanjut Kapolsek dalam rangka percepatan target Vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Pelalawan.

“Untuk memastikan berjalan lancar dan aman, Polsek Pangkalan Kuras akan terus lakukan pengawalan dan monitoring,” tandasnya.

Settia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *